ondel ondel |
Pada etnis masyarakat Jakarta (Betawi) topeng etnisnya disebut ondel-ondel. Sekarang topeng ini berfungsi untuk menyambut tamu agung atau upacara perkawinan.
Suku Dayak salah satunya Dayak Apo Kayan di Kalimantan Tengah juga memuunyai topeng etnis yang disebut Hudoq. Topeng ini mengambarkan wajah makhluk mirip burung hudo yang dipakai upacara penanaman padi. Selain itu juga dipakai untuk mengusir roh jahat dan menguasai roh baik.
Suku bangsa di Irian ada yang membuat topeng secara sederhana, misalnya masyarakat yang tinggal di teluk Humbolat. Mereka membuat topeng dengan anyaman rotan sangat halus dan padat, dibuat dengan keahlian yang sangat tinggi. Topeng ini dipakai untuk upacra penguburan dan memanggil roh-roh yang dimintai pertolongan oleh masyarakat untuk pertolongan masyarakat menghilangkan bencana atau mencegah persoalan yng sedang dihadapi.
Topeng etnis di batak Karo disebut toping atau topeng dalam bahasa Batak Toba. Toping dipakai para guru atau semacam dukun yang menari dalam upacara penguburan dari masyarakat meninggal.
Kehidupan masyarakat modern saat ini menemaptkan topeng sebagai salah satu bentuk karya seni tinggi. Tidak hanya karena keindahan estetis yang dimilikinya tetapi sisi misteri yang tersimpan pada raut wajah topeng tetap mampu memancarkan kekuatan magis yang sulit dijelaskan.Dalam masa sekarang ini ada yang disebut pertunjukan topeng kontemporer seperti yang sering dipergakan seeiman tari Didi Nini Towok. Dalam pertunjukkan ini seniman bebas mengekpresikan dirinya.
http://www.dtopengkingdommuseum.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar